Sabtu, 06 April 2013

Prediksi Tren 2013 di Dunia Video Game



Dalam beberapa kesempatan yang lalu, Oktomagazine sempat membahas beberapa video game yang diprediksi akan meledak di tahun 2013. Maka untuk kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang tren video game yang diramalkan akan menjadi dasar dari perkembangan industri video game tahun ini, seperti yang dirilis oleh situs jagatplay.com.
Popularitas Busur dan Panah
Tokoh Legolas dari franchise The Lord of the Ring sering disebut-sebut sebagai salah satu pemicu dari kemunculan tren senjata tradisional satu ini. Popularitas senjata busur dan panah tersebut juga semakin menunjukkan peningkatan setelah kita menyaksikan keahlian tokoh Hawkeye menggunakan senjata tersebut di film The Avengers. Kini, tren tersebut pada akhirnya ikut “meracuni” dunia video game.
Tren tersebut bisa terlihat dari beberapa video game yang dirilis pada tahun 2012 kemarin. Far Cry 3, Dishonored, dan Battlefield: Aftermath, adalah tiga judul yang memperlihatkan betapa krusialnya kebutuhan sang tokoh utama dalam menggunakan busur dan panah. Seolah ingin meneruskan trend tersebut, para developer juga menyertakan senjata tersebut di beberapa video game, seperti Tomb Raider (reboot) dan Crysis 3.
Bangkitnya Kembali Survival-Horror
Survival-horror boleh terbilang sebagai salah satu genre yang kian ditinggalkan, bahkan oleh sebagian besar franchise yang berhasil meraih popularitas darinya. Namun kesuksesan mekanisme gameplay sederhana yang ditawarkan oleh Slenderman di tahun 2012 silam seolah menjadi indikator yang valid bahwa genre ini masih memiliki peminat yang tidak sedikit.
Tidak lantas terjerumus di sisi action, gamer hanya akan dibekali dengan kemampuan dan senjata yang terbatas untuk bertahan hidup, atau bahkan dituntut untuk hanya berlari, menghindar, dan bersembunyi. Kembalinya survival-horror sebagai genre populer tampaknya akan kian menguat di tahun 2013 ini.
Sistem Freemium
Free to play adalah masa depan industri game, tidak sedikit publisher yang mengakui konsep ini. Free to play tidak hanya memberikan kesempatan untuk menciptakan pasar konsumen yang lebih luas, tetapi juga menutup celah kerugian yang selama ini dipermasalhkan dari proses pembajakan. Untuk itu, sistem freemium yang menawarkan opsi pembelian beragam item, equipment, hingga karakter, baik untuk kepentingan gameplay atau sekedar kosmetik, menjadi format yang dianggap paling masuk akal.
Beberapa game MMO yang dirilis ke pasaran di tahun 2012 silam sudah menerapkan hal ini, dan tidak tertutup kemungkinan tetap akan menjadi konsep yang tetap dipertahankan hingga tahun 2013 ini. Beberapa game MMO yang sudah lama dipersiapkan akan ditawarkan dengan sistem freemium. Salah satu yang pantas untuk diantisipasi, tentu saja kehadiran game MOBA racikan Valve yang kini semakin diminati, yaitu DOTA 2.
Pembicaraan Tentang Gaming Console Generasi Selanjutnya
Sejak tahun 2012 yang lalu, isu mengenai kehadiran gaming console terbaru telah mengemuka. Sony dan Microsoft disebut-sebut sebagai dua nama yang disebut-sebut akan segera merilis mesin terbarunya dalam waktu dekat. Hal tersebut didasari dari beberapa pendapat yang mengatakan bahwa Playstation 3 dan Xbox 360 sudah terlalu tua dan tidak akan lagi bisa menampung video game terbaru.
Para blogger dan pengamat dunia video game bahkan berani berspekulasi di beberapa media, bahwa Sony akan segera merilis Playstation IV di bulan Februari 2013.
The Rise of Mobile Gaming!
Kemampuan sebagian besar smartphone dan tablet saat ini memang sudah cukup untuk menghasilkan kualitas mobile video gaming yang pantas untuk diacungi jempol, bahkan untuk menciptakan visualisasi mendekati konsol yang mungkin belum pernah kita lihat sebelumnya. Dengan peningkatan kemampuan di tahun 2013 dengan dirilisnya beberapa chipset baru yang lebih bertenaga tentu saja akan memperkuat popularitas mobile gaming.
Perlahan namun pasti, ia tidak lagi hanya ditujukan untuk para gamer casual, tetapi juga para gamer yang membutuhkan video game “serius” yang menantang. Beragam port game-game ternama masa lalu dari beberapa publisher akan terus terjadi, bahkan tidak tertutup kemungkinan, memunculkan beberapa judul eksklusif yang tidak kalah kualitasnya. Kehadiran konsol rumahan murah bebasiskan Android seperti Ouya juga akan memperkuat tren ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Total Pageviews

twitt sma w9

Template Information

728-banner

Flag Counter
Diberdayakan oleh Blogger.