Rabu, 15 Mei 2013

Cara Cek Kecepatan Loading Blog




Cara Cek Kecepatan  Loading Blog - Salah satu Cara Agar Blog Menjadi Visitor Friendly atau tetangga sebelah menyebutnya User Friendly adalah membuat Blog menjadi ringan. Blog yang ringan akan bersahabat dengan pengunjung terutama para visitor yang berkoneksi kurang baik. blog yang berat bisa membuat pengunjung jengkel, bisa anda bayangkan pengunjung dengan koneksi kurang baik ketika membuka blog anda yang berat akibat iklan ditambah widget yang berlebihan, template yang memiliki ukuran besar, dan lain sebagainya mungkin butuh waktu untuk membuka blog anda sehingga pengunjung akan bersiap - siap menekan mouse di wilayah Close ( menutup blog anda alias lari), ini adalah suatu kerugian bagi anda karena pengunjung lari sebelum berkunjung ke blog anda.

   salah satu cara membuat blog ringan adalah Mengompress HTML, dan ada juga Kompress CSS, Javascript, kemudian Kompress Gambar. mengompress HTML dapat menekan ukuran template anda menjadi lebih kecil dibanding sebelumnya walaupun kadang perubahannya tidak terlalu besar, untuk kompress CSS juga hampir sama dengan HTML, javascript pun saya rasa sama, untuk Kompress Gambar ini sangat membantu blog anda menjadi ringan, mengapa ? kita tau salah satu faktor mengapa blog berat itu karena banyak-nya gambar dan memiliki ukuran besar, nah untuk itu kita bisa melakukan pengompressan terhadap gambar sehingga memiliki ukuran yang amat kecil, saya sering melakukan pengompressan gambar posting menggunakan Software, untuk lebih jelasnya anda dapat membaca di post saya tentang Cara Kompress Gambar Mempercepat Loading Blog , jika anda sudah melakukan pengompressan baik HTML, CSS, JavaScript, gambar dan telah memasang juga Script LazyLoad maka selanjutnya anda harus mengecek kecepatan loading blog anda untuk memastikan, karena ditakutkan seperti pemasang Script LazyLoad bukannya mempercepat loading blog malah memperberat seperti yang pernah saya alami.

Saya langsungkan saja ini adalah Tutorial Cara Cek Kecepatan Loading Blog :

1. Pergi ke PageSpeed Insights
2. Masukkan URL Blog baik Homepage ataupun Halaman Posting ( halaman homepage dan posting pasti akan ada perbedaan )  lalu tekan tombol ANALYZE

Cek Kecepatan Blog
Cek Kecepatan Blog

3. Setelah di tekan Tombol ANALYZE akan muncul sebuah laporan dan lihat dibawah Kata OVERVIEW seperti gambar dibawah, disana ada score blog anda ( yang di tebalkan ) , menurut gambar dibawah ini kecepatan blog's ARSIP mendapatkan Score 95 dari 100. artinya lumayan, jika blog anda kurang dari 90 sepertinya anda harus mulai giat membuat blog anda ringan

Score PageSpeed

0 komentar:

Posting Komentar

Total Pageviews

twitt sma w9

Template Information

728-banner

Flag Counter
Diberdayakan oleh Blogger.